Menu canape yogurt untuk sajian pernikahan

Canape atau makanan sekali gigit memang sudah mulai trend di sajian pernikahan di indonesia, karena penyajian nya yang mudah dan unik.
Canape ini memang awal nya dari mancanegara untuk sajian event atau acara tertentu.

Sajian pernikahan sekali santap ini sekarang sudah bisa di padukan dengan menu tradisional indonesia, yang kadang menu tradisional indonesia itu berukuran besar porsinya. Kadang canape ini pun di padukan dengan cocolan sauce western, seperti mayonaise, barbeque, yogurt, dll. Tapi juga di sediakan cocolan tradisionalnya pun, sepeti sambel kacang, gula cair enten, dll




Menu serba YOGURT untuk sajian pernikahan bisa dibaca di artikel ini


Beragam pilihan canape memang sangat menggiurkan sebagai salah satu sajian spesial di pesta pernikahan Anda. Pada umumnya, canape dihadirkan dengan mengutamakan rasa asin. Namun, seiring dengan semakin banyaknya jenis makanan dan bahan-bahan lain yang bisa digunakan, canape kini hadir sangat bervariasi. Bagi Anda yang ingin mendapatkan ide unik dan menarik untuk melengkapi sajian katering pesta pernikahan Anda nanti, simak beberapa tips berikut ini.

Sweet Canape
Bagi Anda yang gemar sekali dengan sajian manis, ide ini mungkin bisa Anda lakukan. Lengkapi dessert table Anda dengan beragam canape manis. Seperti yang dilakukan Chocolique yang menghadirkan sweet corner berupa beragam mini cupcakes, chocolate stick, baby macaroon, serta manisan buah dengan desain yang cantik.

Sushi Canape
Makanan yang satu ini memang sangat populer. Sajiannya pun sesuai dengan canape pada umumnya. Anda bisa mencoba sushi yang diolah sebagai canape di pesta Anda. jika Anda ingin mencobanya, Anda bisa menghubungi Poke Catering yang menyediakan katering khusus sushi dan hidangan khas Jepang lainnya.

European Canape
Seperti canape pada umumnya, sajian ini menghadirkan roti dan biskuit pada bahan dasarnya. Tapi, tidak menutup kemungkinan juga jika bahan dasarnya digantikan dengan beragam sayuran segar. Tak lupa untuk topping, Anda bisa tambahkan beragam daging (ayam, sapi, sosis), udang, telur, asparagus, dan spread sebagai saus penambah rasa (mayonaise, butter, cheese). ABC Catering bisa Anda pilih sebagai vendor andalan karena menawarkan variasi menu canape yang beragam.

Indonesian Canape
Jika pesta pernikahan Anda bernuansa Indonesia, maka canap yang terinspirasi dari masakan Indonesia bisa menjadi pilihan menarik. Walaupun memang tidak sama, namun panganan kecil Indonesia sangat beragam macamnya. Mulai dari lemper, risoles, pastel, sosis solo, klepon, surabi, hingga kue talam bisa menjadi canap yang unik. Vendor-vendor katering ternama sepertiPuspa Catering, Puspita Sawargi Catering, hingga Culture Royale Catering bisa menjadi pilihan Anda untuk mewujudkannya. Selamat mencoba!