ES BUAH SIRAM YOGURT SAJIAN TUK BUKA PUASA

es buah yogurt
Bosan dengan tajil yang itu-itu aja, kenapa ngga bikin tajil yang seger dan tentunya bermanfaat tuk kesehatan saat puasa tiba. Sekarang kita coba tuk buat tajil sederhana dengan membuat nya dari yogurt dan buah2xan segar.
manfaat dari tajil ini adalah :

1. Membantu pencernaan yang sedikit kaget dengan perbedaan waktu pola makan.
2. Mencegah panas dalam karena sering berbuka dengan gorengan atau makanan pedas
3. Dan buah2xan bisa menambah asupan vitamin yang dibutuhkan tubuh.

Bahan-bahan :
1. Yogurt plain 500ml
2. Gula pasir 100gr
3 Buah-buahan segar : melon, strawbery, semangka, blewah, dll
4. nata de coco dan selasih secukupnya.

cara buat :
1. siapkan yogurt dalam wadah, masukan gula dan aduk hingga gula menjadi larut.
2. iris buah-buahan semenarik mungkin dan masukan ke dalam wadah yang telah di isi yogurt manis tersebut.
3. masukan pula nata de coco dan selasih
4. siap di hidangkan dalam gelas atau mangkok untuk keluarga anda.

semoga bermanfaat....